Tim Forensik Mabes Polri Bongkar Kuburan di Cikarang Barat, Ada Apa?

Tim forensik Mabes Polri membongkar sebuah makam di Permakaman Simarga, Kampung Jati Kosar, Desa Gandasari, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Rabu (28/10/2015) siang. Ada apa?

Salah seorang warga yang mengikuti rombongan tersebut, Imam Marjuki, menjelaskan pihaknya memang meminta polisi menelusuri kematian anggota keluarganya.

Menurut Imam, kuburan yang dibongkar tersebut merupakan tempat disemayamkannya Dede Ratnaningsih, seorang ibu empat anak yang meninggal beberapa bulan lalu.

“Dede Ratnaningsih adalah kakak saya. Dia meninggal beberapa bulan yang lalu,” kata Imam kepada wartawan di Permakaman Simarga.

Imam mengatakan, keluarga merasa ada yang janggal dalam kematian Dede. Saat itu, Dede dikubur begitu saja tanpa diotopsi.

“Keluarga curiga karena di wajah Dede ada luka lebam,” kata Imam.

Menurut Imam, Dede ditemukan meninggal di rumahnya di Kampung Kamurang, Desa Pasirsari, Cikarang Selatan. Padahal sebelumnya Dede tak memiliki catatan riwayat penyakit.

Beberapa jam sebelum meninggal, kata Imam, Dede sempat berkomunikasi dengannya. “Dia juga mengerjakan PR anaknya pada malam harinya. Tapi paginya meninggal,” kata Imam.

Imam berharap, hasil otopsi yang dilakukan polisi bisa memastikan penyebab kematian Dede. “Kalau dibunuh, kami minta pelakunya ditangkap.” (Res)

Tinggalkan komentar