Site logo

Pemkab Bekasi Gelontorkan Rp 2 M untuk Perbaiki Pelelangan Ikan

Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan (DPKK) Kabupaten Bekasi menggelontorkan anggaran Rp 2 miliar untuk merevitalisasi bangunan tempat pelelangan ikan Ipal Jaya di Kecamatan Tarumajaya.

Kepala DPPK Kabupaten Bekasi, Wahyudi Amsar mengatakan, selain membuat fasilitas pelelangan ikan yang memadai, uang sebesar itu juga digunakan untuk merapikan dermaga dan membuat kantor pengelola.

“Kami akan membuat tempat pelelangan yang representatif. Harapannya, dengan fasilitas yang baik, transaksi pelelangan bisa semakin tinggi,” kata Wahyudi, Selasa (19/1/2016).

Menurut Wahyudi, Pemkab Bekasi mengelola tiga pelelangan ikan. Selain Ipal Jaya, ada pelelangan Muarabendera dan Muarajaya. Sayangnya, sejak beberapa tahun belakangan, semua pelelangan tersebut sepi.

“Nelayan lebih memilih menjual kepada para tengkulak, karena prosesnya cepat. Mereka menganggap tempat pelelangan terlalu sepi pembeli. Satu per satu akan kami perbaiki semuanya,” katanya.

Wahyudi menjelaskan, alasan Pemkab Bekasi berani menggelontorkan anggaran besar untuk pelelangan ikan adalah kesejahteraan nelayan. Di pelelangan, harga jual ikan jauh lebih tinggi dibandingkan harga di tengkulak.

“Untuk itu, tugas pemerintah adalah memfasilitasi nelayan. Ikan yang mereka tangkap harus punya nilai jual yang tinggi, sehingga mereka akan sejahtera,” kata Wahyudi. (Res)

Comments

  • No comments yet.
  • Add a comment
    Home
    Mulai Menulis
    News