Pabrik PT Asahi di Jababeka V Kebakaran, Ruang Produksi Ludes

Pabrik pemproduksi komponen alat berat milik perusahaan asal Jepang, PT Asahi Indonesia (Asahi Rubber Group), mengalami kebakaran pada Senin (15/2/2016) dinihari sekira pukul 03.00.

Pabrik terletak di Jalan Science Timur I Blok B 3E, Kawasan Industri Jababeka V, Kampung Rawabanteng Rt 002 Rw 03, Kelurahan Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi.

Kapolsek Cikarang Timur Kompol Liston Marpaung mengatakan, api bisa dipadamkan dalam waktu dua jam setelah 5 unit mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi.

“Kami sudah mengecek dan meminta keterangan sejumlah saksi. Dugaan kuat, penyebab pabrik terbakar adalah korsleting listrik,” kata Liston saat dihubungi, Selasa (16/2/2016).

Menurut Liston, tempat kebakaran terjadi tepat di ruang produksi yang di dalamnya terdapat barang-barang mudah terbakar seperti karet.

“Kerugian belum bisa ditaksir. Namun, semua barang yang ada di ruang produksi dipastikan terbakar,” kata Liston.

Dikatakan Liston, para saksi melihat kepulan asap hitam saat kebakaran baru terjadi. Api kemudian terus membesar. “Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini,” kata Liston. (Res)

Tinggalkan komentar