Perayaan Cap Go Meh yang diselenggarakan oleh Klenteng Hok Lay Kiong Bekasi berlangsung meriah, Rabu (12/2/2025). Kurang lebih 2.000 orang hadir dalam kegiatan tersebut.
Salah satu panitia acara, Thio Siang Ming mengatakan, Cap Go Meh diisi dengan sejumlah rangkaian. Dari mulai pertunjukan Barongsai dan Liong serta arak-arakan altar sejumlah Dewa Utama di Klenteng Hok Lay Kiong.
Untuk arak-arakan sendiri dimulai dari Klenteng Hok Lay Kiong menuju Jalan Kartini lalu ke Jalan Juanda. Setelahnya arak-arakan akan menuju ke Jalan Agus Salim kemudian ke Jalan Perjuangan dan kembali lagi ke Klenteng.
Selain itu, perayaan Cap Go Meh juga ikut dimeriahkan oleh rombongan paskibra, pramuka, drumband. Kemudian ada Marawis, Ondel-ondel dan Reog.
“Mudah-mudahan perayaan Cap Go Meh membawa kebahagiaan. Bukan saja untuk masyarakat Tionghoa namun juga seluruh lapisan masyarakat,” kata Thio Siang Ming, Rabu (12/2/2025).
Sementara itu Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad berharap Cap Go Meh bisa dilestarikan sebagai warisan budaya. Ia juga beharap perayaan Cap Go Meh bisa memberikan kebahagian bagi seluruh masyarakat Kota Bekasi.
“Ini adalah kali pertama saya hadir dalam perayaan Cap Go Meh. Harapan saya semoga Cap Go Meh ini membawa kebahagiaan bagi seluruh warga Kota Bekasi,” kata Gani, saat diwawancarai wartawan.
Di tempat yang sama, Tokoh Tionghoa Bekasi, Ronny Hermawan menjelaskan bahwa Cap Go Meh adalah puncak perayaan Imlek. Yang ini dihelat pada hari ke 15 setelah perayaan Imek.
Ia juga mengatakan, bahwa inti Cap Go Meh merupakan ruwatan bumi. Oleh karena itu, ia berharap Cap Go Meh membawa keberkahan dan keselamatan bagi Kota Bekasi.
“Semoga arak-arakan para dewa ini membawa energi positif. Sehingga bisa menolak segala hal negatif, menolak bencana,” ujarnya.
Sekadar diketahui, selain dihadiri warga Tionghoa perayaan Cap Go Meh juga diramaikan warga sekitar. Masyarakat sekitar tumpah ruah ikut menyaksikan kemeriahan perayaan Cap Go Meh.
*Foto: Suasana perayaan Cap Go Meh di Klenteng Hok Lay Kiong Bekasi/Dokumentasi Pemkot Bekasi