Bangunan ruang kelas IV di Sekolah Dasar Negeri 02 Banjarsari, Kampung Tritik RT 04 RW 06 Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi, roboh belum lama ini.
Bangunan tersebut roboh karena usianya sudah tua. Sebanyak 116 orang terpaksa belajar bergantian dalam dua shif.
Senin (21/9/2015) kemarin, Wakil Bupati Bekasi Rohim Mintareja datang melihat kondisi sekolah. Rohim meminta Dinas Pendidikan memprioritaskan perbaikannya.
“Nantu di APBD 2016 saya harap perbaikan untuk SD 02 Banjarsari diprioritaskan. Bangunannya memang sudah tua,” kata Rohim. (Res)