Site logo

Targetkan Kemenangan, Tim Pemenangan Heri Koswara-Sholihin Garap Pemilih Emak-emak dan Anak Muda

Tim Pemenangan pasangan calon (Paslon) Pilkada Kota Bekasi, Heri Koswara-Sholihin resmi dilantik di Hotel Horison Bekasi, Sabtu (21/9/2024). Tidak main-main mereka mematok target kemenangan hingga 50 persen.

Menurut Direktur Utama Tim Pemenangan Heri Koswara-Sholihin, Affanda Kristaldy mengatakan, untuk mewujudkan target tersebut tim yang dipimpinya akan menggarap dua segmen pemilih. Pertama emak-emak dan anak muda.

Emak-emak digarap selain karena militan, jumlah pemilih perempuan jauh lebih banyak dibandingkan pemilih laki-laki. Sedangkan pemilih muda juga sama, jumlahnya jauh lebih banyak dari pada kelompok atau segmen pemilih lainnya.

“Untuk strategi kami mencapai 50 persen itu tidak bisa kita ungkapkan, karena kalau diungkap namanya bukan strategi. Tapi kalau kisi-kisinya, salah satunya kita akan menggarap pemilih emak-emak dan anak muda,” kata Affanda Kristaldy, saat memberikan keterangan pers kepada wartawan, Sabtu (21/9/2024).

Sementara itu, Calon Wali Kota Bekasi, Heri Koswara mengatakan, ia dan timnya yakin bisa memenangi Pilkada Kota Bekasi. Bahkan tidak terpengaruh dengan beredarnya survey yang menyebut paslon lain unggul dari ia dan wakilnya, Sholihin.

Menurutnya, survey yang keluar baru-baru ini tidak sama dengan hasil survey internal Tim Pemenangan Heri Koswara-Sholihin. Sehingga pihaknya menanggapi santai beredarnya hasil survey salah satu lembaga survey terkait Pilkada Kota Bekasi.

“Survey yang benar itu tidak dirilis, tapi digunakan untuk kepentingan tim. Tapi kami tidak terpengaruh dengan opini seperti ini, karena di survey kami hasilnya berbeda dengan survey yang baru-baru ini dirilis,” kata Heri Koswara.

Pelantikan sendiri, selain dihadiri oleh personil atau anggota tim pemenangan, juga dihadiri para relawan pendukung Heri Koswara-Sholihin.

Menurut Direktorat Jaringan dan Relawan Heri Koswara-Sholihin, Muhammad Kamil Syaikhu mengatakan, lebih dari 50 persen jaringan relawan di bawah koordinasinya hadir dalam kegiatan pelantikan.

“Lebih dari 50 persen jaringan relawan hadir menunjukan kekompakan dan komitmen bersama. Terutama dalam memenangkan pasnagan Heri Koswara-Sholihin,” ujar anak kandung Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, tersebut.

Comments

  • No comments yet.
  • Add a comment