Pemerintah Kota Bekasi mendukung keberadaan rumah murah dan ramah lingkungan yang digagas Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Dukungan tersebut diwujudkan dengan penandatangan kerja sama penyaluran dana hibah pembiayaan program perumahan tersebut.
Kerja sama sendiri diwakilkan Pemkot Bekasi kepada BPRS Patriot selaku bank milik Pemkot Bekasi. Dalam program ini, BPRS Patriot menjalin kesepakatan atau kerjasama dengan PT Sarana Multigriya Finansial (SMF).
“Kota Bekasi dikategorikan sebagai kota dengan kepadatan penduduk yang cukup tinggi. Program ini juga diharapkan akan bermanfaat bagi ribuan rumah tangga di Kota Bekasi,” kata Penjabat (Pj) Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad, dalam keterangannya, Selasa (13/8/2024).
Pihaknya juga berpesan agar proyek yang bagus tersebut senantiasa dijaga dan dipantau. Sehingga, pelaksanaannya berjalan sesuai yang telah direncanakan.
“Pastikan penyelenggaraannya on the track, sehingga tidak hanya dapat meningkatkan kualitas hidup keluarga berpenghasilan rendah. Namun, juga berkontribusi pada masa depan Bekasi yang lebih tangguh dan berkelanjutan,” ujar Gani Muhammad.
Rumah murah dan ramah lingkungan merupakan Pilot Project Indonesian Green Affordable Housing Project (IGAHP) yang digagas Kementerian PUPR. Rencananya sebagai percontohan, akan ada 40 unit rumah dibangun di sejumlah lokasi di Kota Bekasi.
“Proyek percontohan di Kota Bekasi akan berfokus pada 40 rumah yang tersebar di seluruh wilayah Kota Bekasi. Untuk memenuhi syarat program, rumah tangga harus memenuhi kriteria pendapatan dan kelayakan tertentu,” kata Direktur Utama PT SMF, Ananta Wiyogo. (ADV)