Site logo

KPU Kota Bekasi Perkuat Kemampuan KPPS Gunakan Aplikasi Sirekap

KPU Kota Bekasi bakal memperkuat kemampuan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dalam mengoperasikan aplikasi Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap). Hal ini agar para KPPS tidak gagap dalam mengoperasikan Sirekap.

Anggota KPU Kota Bekasi, Afif Fauzi mengatakan, anggota KPPS nantinya akan diberikan bimbingan teknis (Bimtek) pengoperasian Sirekap. Kegiatan ini akan dilakukan pada awal Bulan November 2024.

“Jadi nanti setelah KPPS sudah terbentuk selanjutnya kita akan lakukan bimbingan teknis pengoperasian Sirekap. Tujuannya tentu agar para anggota KPPS tidak gagap,” kata dia, saat diwawancarai wartawan, Kamis (3/10/2024).

Ia juga menambahkan, kemampuan IT akan jadi salah satu pertimbangan KPU dalam memilih KPPS. Yang mana saat ini, KPU tengah melakukan seleksi terhadap calon anggota KPPS.

Selain kemampuan IT, KPU juga memilih calon anggota KPPS melihat dari rekam jejak atau pengalaman. Para pendaftar yang punya riwayat pernah bertugas di pemilu sebelumnya berpotensi lolos seleksi KPPS.

“Kita lihat selain punya kemampuan yang bagus dalam IT, pengalaman di pemilu juga penting. Tentu kita akan prioritaskan mereka yang sudah punya pengalaman untuk jadi anggota KPPS,” ujarnya mengakhiri pembicaraan.

Sekadar informasi KPU Kota Bekasi tengah melakukan rekrutmen anggota KPPS untuk Pilkada 2024. Rencananya tanggal 5-7 Oktober 2024 KPU bakal mengumumkan nama-nama yang berhasil lolos rekrutmen.

Comments

  • No comments yet.
  • Add a comment
    Home
    News
    Blog