Dalam menjalin hubungan tentunya setiap pasangan kekasih pasti pernah berselisih satu sama lain. Entah itu karena rasa cemburu atau hanya karena kesalahpahaman belaka. Apakah kamu juga pernah mengalaminya?
Karenanya sangat penting bagi kalian untuk tetap menjaga keharmonisan hubungan. Jangan sampai hubungan yang kalian bina selama bertahun-tahun ini putus begitu saja karena terus berselisih.
Berikut cara mencegah perselisihan dengan pacar:
1. Jangan berdebat
Berdebat dengan pacar sendiri bisa memicu adanya perselisihan di antara kalian. Karenanya, kamu harus bisa mengendalikan diri. Kamu harus tahu kapan sebaiknya kamu mengalah. Memaksakan kehendak masing-masing hanya akan memicu pertengkaran.
2. Saling terbuka
Menunggu dan berharap agar pacar bisa mengetahui masalah apa yang sedang kamu hadapi hanya akan memicu kesalahpahaman. Jika ada masalah, sebaiknya katakan saja secara langsung jangan dipendam sendiri. Siapa tahu pacar bisa memberikan solusi untuk kamu.
3. Saling menerima
Saat pacar mengkritik penampilan, kamu harus bisa menerimanya dengan lapang dada, begitu juga sebaliknya. Selama kritik tersebut masih baik, kenapa tidak kamu mengikutinya. Membalas kritikan pacar hanya akan memicu pertengkaran.
4. Cara berbicara
Agar tidak terjadi kesalahpahaman, perhatikan cara bicara kamu. Hindari berbicara dengan nada tinggi, jangan membandingkan pacar dengan orang lain, dan hindari selalu mengeluh kepada pacar. Hal ini bisa membuat pacar justru merasa tidak nyaman saat bersama kamu.
5. Meminta maaf dan memaafkan
Saat perselisihan itu muncul, cobalah untuk meminta maaf duluan. Mengakui kesalahan demi kelangsungan hubungan adalah cara terbaik untuk menyelesaikan perselisihan. Kamu juga harus memaafkan kesalahan pacar, selama dia berjanji untuk tidak mengulanginya lagi.
Itulah beberapa cara untuk mencegah perselisihan dengan pacar. Silahkan tambahkan jika ada tips lagi.
Sumber: ciricara