Gushol Harapkan Pilkada Kota Bekasi Jadi Ajang Adu Gagasan

Bakal calon Wali Kota Bekasi dari PPP, Sholihin atau akrab disapa Gushol berharap Pilkada Kota Bekasi menjadi ajang adu gagasan antar kandidat.

Sehingga ia berharap kandidat menyajikan konsep-konsep pembangunan Kota Bekasi. Dan ide membangun kesejahteraan masyarakat.

Bukan sebaliknya, kandidat atau tim sukses kandidat memainkan isu berbau Suku Agama Ras dan Antargolongan (SARA) yang bisa memecah belah persatuan masyarakat Kota Bekasi.

“Mari kita bertarung dengan menyajikan ide dan gagasan serta konsep membangun kota serta mensejahterakan masyarakat. Jangan rakyat diprovokasi dalam isu berbau SARA apalagi hoaks,” kata Gushol kepada Klik Bekasi, Sabtu (20/7/2024).

Dengan adanya adu konsep dan gagasan, masyarakat bisa memilih pemimpin dengan pertimbangan akal sehat dan rasionalitasnya.

Sehingga siapapun nantinya yang akan terpilih adalah kandidat terbaik dan yang dianggap layak memimpin Kota Bekasi.

“Saya kira siapapun nanti yang maju Pilkada adalah putra dan putri terbaik Kota Bekasi. Sehingga nanti siapapun yang terpilih diharapkan adalah mereka yang menurut rakyat dianggap paling baik dan layak,” kata dia.

Ia berharap Pilkada Kota Bekasi bisa berjalan damai ke depannya dan yang terpenting menjadi ajang yang membuat seluruh elemen riang dan gembira.

“Namanya juga pesta demokrasi, semua harus riang dan gembira dari kontestannya, penyelenggara, pengawas dan tentu masyarakatnya. Karena itu mari kita jaga dan jangan kotori Pilkada dengan SARA dan hoaks,” ujarnya menutup pembicaraan.


*Foto: Bakal calon Wali Kota Bekasi dari PPP, Sholihin alias Gushol /Sumber Internet

Tinggalkan komentar