Pengurus Baru, PSTI Kota Bekasi Langsung Tancap Gas

Usai terbentuknya kepengurusan baru, Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Bekasi langsung tancap gas dengan menggelar silaturahim dan konsolidasi dengan insan takraw Kota Bekasi, Minggu (8/11).

Acara dihelat di gedung Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bekasi, Bekasi Selatan, Kota Bekasi. Hadir dalam acara tersebut para pengurus PSTI, atlet serta pelatih. Petinggi KONI Kota Bekasi juga terlihat hadir dalam kegiatan tersebut.

Ketua PSTI Kota Bekasi, Abdul Muin Hafied dalam sambutannya mengatakan, momentum silaturahin dan konsolidasi hendaknya bisa memperarat serta memperkuat hubungan antar insan takraw Kota Bekasi.

Ia berharap terjalinnya persatuan bisa memberi dampak positif bagi perkembangan olahraga takraw di Kota Bekasi.

“Melalui kegiatan ini, kami mencoba membangun adanya keakraban, kesamaan visi dan misi. Sehingga ke depan akan berdampak positif. Dari sini kita ingin memuali melangkah lebih jauh lagi,” kata dia.

Pria yang akrab disapa Bang Muin itu mengatakan, sulit mencapai prestasi bila tidak terjain kekompakan.

“Mustahil prestasi hadir tanpa ada kekompakan. Mari kita satukan tekad, samakan visi demi meraih prestasi yang lebih baik lagi,” kata dia.

Soal prestasi, PSTI memasang target bisa lolos Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jawa Barat pada tahun 2018 mendatang.

“Kami menargetkan lolos Porda, sukur-sukur bisa juara,” pungkasnya.(Ical)

Tinggalkan komentar