Berita  

Sambut Libur Sekolah, First Frozen Kingdom Hadirkan Wahana Baru

Avatar photo

Memasuki libur sekolah salah satu tempat wisata di Kota Bekasi, First Frozen Kingdom yang berlokasi di Revo Mall, menghadirkan sejumlah wahana permainan baru yang bisa dinikmati para pengunjungnya.

Salah satu wahana baru yaitu Ban Tornado yang baru saja diluncurkan pada 1 Mei 2025. Wahana baru ini mirip dengan komedi putar hanya saja beroperasi di atas lantai es atau salju.

Owner First Frozen Kingdom Bekasi, Dieng Kartika Sari mengatakan, kehadiran wahana baru tersebut diharapkan bisa menjadi daya tarik. Serta bisa membuat para pengunjung puas mengunjungi wahana permainan salju pertama di Indonesia tersebut.

“Ban Tornado ini wahana permainan pertama di Indonesia. Ini sengaja kita siapkan untuk menyambut libur anak sekolah,” kata dia, saat diwawancarai wartawan, Sabtu (3/5/2025).

Ia juga mengatakan, wahana baru tersebut bisa dinikmati sepuasnya oleh pengunjung sama dengan wahana lainnya. Para pengunjung tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk menikmati permainan tersebut.

Pengunjung First Frozen Kingdom bernama Wafiq dan Adis.

Selain itu, wahana tersebut juga dijamin tingkat kemanannya. Sebab sebelum diluncurkan, pihak pengelola terlebih dahulu melakukan uji coba wahana tersebut.

“Wahana ini aman untuk pengunjung dan sudah diuji coba sebelumnya. Selama ini tidak ada masalah dengan wahana ini,” kata dia.

First Frozen Kingdom juga menghadirkan ukiran patung es terbaru. Termasuk menghadirikan sepeda salju yang didesain khusus untuk beroperasi di lantai bersalju.

“First Frozen Kingdom buka setiap hari. Kita juga menhadirkan promo untuk rombongan anak sekolah,” ujarnya mengakhiri pembicaraan.

Salah seorang pengunjung Adis, mengaku puas bisa mengunjungi First Frozen Kingdom. Sebab banyak wahana permainan yang menarik dan bisa ia nikmati.

“Harga tiketnya murah terus banyak permainannya. Suka main di sini, ini udah dua kali datang ke sini,” kata dia.

Pengunjung lainnya, Wafiq mengatakan, First Frozen Kingdom mengalami banyak perubahan dibandingkan saat ia datang sebelumnya. Salah satu perubahan yang mencolok yaitu bertambahnya wahana permianan baru.

“Lebih bagus yang sekarang, karena permianannya lebih banyak. Terus juga patung-patung esnya lebih menarik,” kata dia, yang datang untuk menikmati libur sekolah.

Selebriti dan juga peramal, Roy Kiyoshi saat berada di First Frozen Kingdom.

Salah satu selebritis dan juga peramal, Roy Kiyoshi merekomendasikan First Frozen Kingdom untuk warga yang ingin berlibur.

Bagi Roy Kiyoshi, tempat wisata tersebut sangat menyenangkan. Sebab di sana pengunjung bisa menikmati sensasi dingin salju layaknya di dunia nyata.

“Tidak harus jauh-jauh ke Eropa atau ke Cina untuk bisa menikmati salju. Datang saja ke First Frozen Kingdom untuk melepas penat dari aktivitas,” kata dia, yang juga merupakan Brand Ambassador First Frozen Kingdom, tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *