Berita  

Bawaslu Kota Bekasi Gelar Evaluasi Kelembagaan

Guna meningkatkan kinerja terhadap pengawasan pemilu, Bawaslu Kota Bekasi menggelar evaluasi kinerja kelembagaan selama berlangsungnya Pemilu 2024 lalu.

Dalam kesempatan tersebut seluruh unsur yang terlibat dalam perhelatan pemilu terlibat, salah satunya partai politik.

Anggota Bawaslu Kota Bekasi, Basan Saiful Nurdin mengatakan, evaluasi penting mengingat saat ini sudah masuk tahapan Pilkada 2024. Sehingga diharapkan terjadi perbaikan kwalitas dari segi pengawasan.

“Kita lakukan kegiatan evaluasi kinerja kelembagaan selama Pemilu 2024 berlangsung. Tujuan dari pada kegiatan ini adalah perbaikan kinerja terutama memasuki tahapan Pilkada,” kata dia.

Ia menambahkan, dalam Pilkada nanti ada sejumlah persoalan krusial yang akan Bawaslu perhatikan betul. Salah satunya soal pemutakhiran data pemilih.

“Pemutahiran data pemilih sangat fundamental, karena akan berkaitan dengan logistik pemilu. Terutama berkaitan dengan surat suara di mana jumlahnya sesuai undang-undang tidak boleh lebih,” kata dia.

Selain itu, tahapan pengawasan juga menjadi salah satu hal krusial lain. Sebab pengawasan berhubungan erat denagan peserta pemilu.

“Pengawasan itu penting, karena bagi peserta pemilu ini sangat subtansi. Sebab berakaitan dengan suksesi mereka mengalang dukungan dan suara dari masayarakat,” ujarnya mengakhiri pembicaraan.

Kegiatan evaluasi kinerja kelembagaan Bawaslu digelar di Hotel Merapi Merbabu, Selasa (4/6/2024). Dalam kesempatan tersebut seluruh unsur dalam Pemilu 2024 hadir salah satunya partai politik.

*Foto: Bawaslu Kota Bekasi menggelar kegiatan rapat evaluasi kinerja kelembagaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *