Viking Bekasi Curi Motor Usai Nonton Persib, Ini Kata Kang Emil

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil atau Kang Emil angkat bicara mengenai ditangkapnya anggota Viking Bekasi (suporter Persib), Agus Purnomo (30), oleh polisi karena melakukan tindakan kriminal.

“Setelah kami cek sana sini, Agus Purnomo sudah ditemukan. Ditahan di Polsek Menteng. Segera kontak ke sana,” kata Kang Emil via Twitter, menanggapi akun Viking Bekasi mengenai hilangnya Agus, Rabu (21/10/2015) pada pukul 09.54.

Pukul 14.21, Kang Emil kembali ‘mencuit’ di Twitter menginformasikan kedatangannya ke Polsek Menteng. Menurutnya, Agus ditahan di Polsek Menteng karena kasus kriminal.

“Habis rapat tadi mampir ke Polsek Menteng. Jadi, bobotoh AP yang hilang sudah ditemukan. Diamankan polisi karena kriminal,” kata Kang Emil sembari mengunggah foto Agus Purnomo yang mengenakan baju tahanan.

Agus Purnomo di Polsek Menteng/oleh Kang Emil via twitter.com
Agus Purnomo di Polsek Menteng/oleh Kang Emil via twitter.com

Sejak informasi mengenai hilangnya Agus ramai dibincangkan di media sosial, Kang Emil memang sudah menaruh perhatian yang tinggi. Terbukti dari beberapa cuitannya di Twitter.

“Semoga segera ditemukan dengan selamat. Doa dari Bandung,” sebut Kang Emil pada Selasa (20/10/2015) pukul 16.26.

“Kita di sini terus koordinasi bantu mencari. nuhun,” tulis Kang Emil, Rabu, pukul 07.06.

Diberitakan sebelumnya, Agus dikabarkan hilang usai menonton pertandingan Final Piala Presiden antara Persib versus Sriwijaya FC di stadion Gelora Bung Karno pada Minggu (18/10/2015).

Setelah ditelusuri Tim Subdit Jatanras Polda Metro Jaya , Agus ternyata ditahan di Polsek Menteng sebagai tersangka pencurian motor di Jalan Kudus, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (19/10/2015) subuh. Agus babak belur dikeroyok massa.

“Suporter Persib ini mengaku kehabisan uang, kemudian mencuri sepeda motor milik pedagang,” kata Kanit Reskrim Polsek Menteng AKP Ridwan Soplanit.

Agus diketahui merupakan warga RT 004 RW 02, Desa Kedungwaringin, Kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi. Saat datang ke GBK, Agus mengenakan kaos berwarna biru. (Res)

Tinggalkan komentar