Berita  

Polisi Usut Perampokan di RS Medika Cibitung

Avatar photo

Polisi mengusut kasus perampokan yang terjadi di Rumah Sakit Medika Cibitung, Selasa (8/9/2015) pukul 09.00 WIB. Polisi mempelajari rekaman CCTV.

Kepala Polsek Cikarang Barat, Komisaris Aprima Suar mengatakan, pihaknya sudah memintai keterangan dari lima orang saksi guna mengungkap ciri-ciri pelaku.

(Baca: RS Medika Cibitung Dirampok)

“Kami juga mempelajari rekaman CCTV karena dari rekaman itu terlihat mereka mengenakan helm dan bersenjata tajam,” kata dia.

Seperti diketahui, perampok yang berjumlah dua orang itu menghentikan mobil ambulan yang ditumpangi karyawan RS. Di dalam ambulan itulah ada uang Rp 420 juta, yang baru saja diambil dari Bank BCA di Jalan Teuku Umar KM 43 Cibitung.

Dede, karyawan yang memegang tas berisi uang, sempat mempertahan tas tersebut ketika si perampok merampas. Namun, perampok mengayunkan golok sehingga Dede terpaksa melepaskan tas tersebut.

(Baca: Banyak Orang Melihat Perampokan di RS Medika tapi Takut)

“Saya hampir dilukai sama pelaku dengan golok yang dibawanya. Tasnya saya lepas. Uang itu rencananya untuk membayar tagihan obat rumah sakit,” ujar Dede. (Res)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *