Berita  

Polisi Sebut Perempuan yang Dibacok di Rawalumbu Bukan Korban Begal

Avatar photo

Polisi menyebut perempuan bernama Renita Septiani (21) yang dibacok di daerah Rawalumbu bukan korban begal motor. Tidak ada satu pun barang milik korban yang dibawa pelaku.

“Kuat kemungkinan, Renita merupakan korban penganiayaan. Bukan korban begal motor,” kata Kasubag Humas Polresta Bekasi Kota Iptu Puji, Minggu (21/2/2016).

Menurut Puji, petugas sudah melakukan olah kejadian perkara dan meminta keterangan sejumlah saksi. Petugas juga masih memburu pelaku pembacokan.

Diberitakan sebelumnya, Renita dibacok orang tidak dikenal ketika mengendarai sepeda motor bersama temannya, Dewi Sartika (26), pada Jumat, 19 Februari 2016, sekira pukul 04.00.

Saat itu, motor Honda Beat bernomor B 3126 KWX yang dikemudikan Renita melintasi Jalan Raya Siliwangi, tepatnya di Persimpangan PT Sinar, Rt 02 Rw 02, Kelurahan Bojong Rawalumbu, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi.

“Di persimpangan PT Sinar, motor korban dipepet motor Yahama Mio warna hijau yang ditumpangi dua orang laki-laki berusia belasan tahun,” kata Kasubag Humas Polresta Bekasi Kota Iptu Puji, Minggu (21/2/2016).

Tidak disangka, satu dari dua pelaku mengeluarkan senjata tajam dan membacok pergelangan tangan kanan Renita. Renita kesakitan, motor pun oleng dan jatuh seketika.

“Pelakunya kabur. Warga sekitar langsung menolong korban,” kata Puji. (KBC-K1/Res)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *