Meski berhasil menang 0-2 atas Persires Kuningan, Selasa (19/8), Persipasi tak serta merta bisa selamat dari jurang degradasi. Persipasi masih harus menang di laga terakhir melawan Persikab Kabupaten Bandung pada Jumat (22/8). Selain harus menang, Persipasi juga masih bergantung pada hasil pertandingan antara Persires vs Persika Karawang.
Andai saja dalam laga tersebut Persires sama-sama meraih kemenangan, maka kemenangan dengan skor sebesar apapun tidak akan berarti apa-apa bagi anak asuh Warta Kusuma. Karena perolehan poin Persipasi masih di bawah Persires. Artinya, Perispasi membutuhkan keajaiban untuk bisa lolos dari jurang degradasi.
Secara matematis, peluang Persipasi selamat dari jurang degradasi sangatlah kecil. Pasalnya mereka masih harus bergantung pada hasil pertandingan antara Persires vs Persika. Lain halnya dengan Persires yang masih bisa menentukan nasibnya sendiri.
Belum lagi Persires yang akan berlaga di depan publiknya sendiri pastinya akan bermain habis-habisan.
Meski begitu, Persipasi sedikit diuntungkan karena lawan yang dihadapi Persires yakni Persika Karawang termasuk tim yang tangguh. Dimana secara matematis Persika bisa dengan mudah menaklukan Persires.
Seperti diketahui, saat ini Persipasi bertengger di urutan 7 klasemen dengan 12 poin sedangkan Persires berada di posisi 6 dengan 13 poin.
So kita lihat saja, apakah Persipasi bisa selamat dari jurang degradasi ?Mari kita sama-sama doakan. (Ical)