Era 80an dan 90an sudah lama berlalu namun kenangan tersebut nampaknya masih membekas dalam benak anak-anak muda yang hidup di masa itu, sehingga nuansa pada masa itu seakan ingin dihidupkan kembali.
Dan untuk kembali menghidupkan nuansa tersebut, sekumpulan warga di Bekasi kemudian membentuk sebuah wadah bernama Komunitas Bekasi Trendi Kebersamaan Melestarikan Tradisi Lawas (Bendi ke Metmal).
Baru-baru ini, tepatnya Sabtu (1/11) komunitas tersebut untuk pertama kalinya berkumpul atau kopi darat (kopdar) di pusat perbelanjaan Grand Galaxy Park, Kelurahan Pekayon Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
Dalam acara tersebut, para peserta mencoba menghidupkan kembali nuansa 80an dan 90an. Salah satunya dengan menggelar Senam Kesehatan Jasmasi (SKJ) 88 yang kala itu jadi kegiatan wajib di sekolah. Beberapa peserta juga memainkan aneka macam permainan macam congklak, karet dan yoyo.
Bukan hanya itu, peserta Kopdar juga dipandu untuk mengikuti serangkaian permainan yang tren dan menjangkiti generasi yang kerap disebut, Hiters Etnis (Eighty-Nineties,red.), seperti permainan tebak pariwara, kata berantai serta pamer barang antik.
Aston Koes, salah satu panitia mengatakan bahwa dirinya sengaja mengenakan pakaian siswa SMP, karena dia di zaman 80-90 itu dirinya masih jadi remaja yang anak sekolahan. Juga identik dengan permainan dan budaya yang populer di zaman tersebut, yang terpengaruhi oleh artis dan bintang film yang dibesarkan oleh TVRI dan RRI.
Terpisah, Andi salah satu panitia mengatakan, Bendi ini merupakan semacam komunitas atau sekumpulan warga Bekasi yang pernah merasakan hidup di era tahun 80/90-an, dan pernah mengalami berbagai peristiwa yang kini menjadi cerita unik, dari mulai bermain bekel, benteng, kuda tomprok, hingga grup band dan musisi yang digandrungi dan sangat populer di era tersebut.
“Komunitas ini sengaja kami buat untuk mengenang masa-masa indah di era 80an dan 90an, begitu juga kopdar perdana ini. Dimana kita buat beragam kegiatan dimulai dengan SKJ 88 yang hits di era 80an dan 90an . Lalu, menebak pariwara yang menjadi hits di era kami. Bahkan di penghujung acara Kopdar ini pun diisi oleh band Lemon Tea yang memainkan musik rock era 80/90. Dan alhasil, kita menyanyi bersama” kata Andi. (NDI)