Wakil Wali Kota Bekasi, Ahmad Syaikhu menginstruksikan Komite Olahraga Nasional Indonesia di wilayah itu mempersiapkan berbagai kebutuhan logistik kontingen atlet yang akan berlaga di Pekan Olah Raga Daerah XII Jawa Barat, November 2014.
“Salah satu poin penting yang harus jadi perhatian serius ialah perihal transportasi yang nyaman bagi para atlet,” katanya di Bekasi, belum lama ini.
Menurut dia, beberapa cabang olahraga tertentu tidak digelar di Kabupaten Bekasi, melainkan di Karawang, Subang, Bandung, juga Bogor.
Menurut dia, lokasi yang saling berjauhan itu tentunya dapat menguras stamina atlet menjelang pertandingan.
Maka dari itu, guna memastikan stamina atlet tetap terjaga meski menempuh perjalanan panjang, alat transportasi yang digunakan harus senyaman mungkin.
“Jangan karena sarana transportasinya tidak nyaman, atlet jadi terganggu persiapannya untuk menampilkan performa terbaik saat bertanding nanti,” katanya.
Syaikhu pun mengimbau kontingen Kota Bekasi menjadikan pengalaman saat berpartisipasi di Porda XI Jabar sebagai pelajaran berharga.
“Antisipasi harus dilakukan masing-masing bidang logistik, jangan sampai kejadian seperti pada Porda XI 2010 lalu terulang,” katanya.
Kurang dari sebulan jelang penyelenggaraan Porda XII, Syaikhu akan terus memonitor persiapan kontingen agar semuanya siap berlaga memberikan yang terbaik untuk Kota Bekasi. (Res)
sumber: Antara