Site logo

Bekasi Dibully karena seperti Planet Lain, Wali Kota: Nyatanya Investor Tertarik

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menanggapi kritikan bullyan atau candaan para netizen di dunia maya. Mengapa Kota Bekasi Dibully? Baca ini: Alasan Para Netizen Ngebully Kota Bekasi.

Menurut Rahmat, Kota Bekasi tumbuh sangat pesat. Pembangunan di Kota Bekasi pun tidak dilakukan secara serampangan. Semuanya sudah tertuang dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW).

“Pembangunan pusat-pusat jasa, hotel, mal, perumahan, adalah bentuk kepercaryaan investor kepada Kota Bekasi. Kalau investor percaya, itu artinya apa?” kata Rahmat kepada wartawan.

Baca: 7 Gambar Meme Nakal yang Ngebully Kota Bekasi

Menurut Rahmat, investor tentu saja tidak akan asal ketika menanamkan modalnya. Mereka sudah hitung matang-matang untung dan ruginya. Dan mereka ternyata percaya bahwa Kota Bekasi sangat baik untuk investasi.

“Para investor menaruh kepercayaan kepada Kota Bekasi.Tidak mungkin mereka gambling,” katanya.

“Saya selaku putra Bekasi bangga dan sangat mencinta Kota Bekasi yang saya tuangkan dalam pemikiran pembangunan kota melalui jurnal tata kota,” paparnya.

Baca: Kalau Kamu Berkendara, Terus Tiba-tiba Jalan Rusak, Berarti Sudah Nyampe Bekasi

“Mohon tidak diragukan komitmen saya membangun kota sesuai kesanggupan dan kemampuan yang saya bisa. Hanya orang-orang yang tidak paham dan mempunyai sempit hati dan iri membuat komentar seperti itu,” lanjut Rahmat.

“Bravo Bekasi. Maju, sejahtera dan ikhsan!,” tegas walikota yang diusung oleh Golkar, PKS, PKB dan Hanura itu.(Res)

Semua Artikel #BekasiDibully :

Alasan Netizen Ngebully Kota Bekasi Habis-habisan

7 Gambar Meme Nakal yang Ngebully Kota Bekasi

Kalau Kamu Berkendara, Terus Tiba-tiba Jalan Rusak, Berarti Sudah Nyampe Bekasi

Warga Jogja dan Bandung Marah ketika Kotanya Dibully di Sosmed, Giliran Bekasi?

Bekasi=Indonesia, Stop Bully Bekasi?

Pembully Bekasi: Bekasi? Jauh Amat!, Pembela Bekasi: Jauhan Muke Lu!

Bekasi Dibully karena seperti Planet Lain, Ini Kata Wali Kota

Comments

  • No comments yet.
  • Add a comment